PERCUT SEI TUAN, Eksisnews.com – Kasi kebersihan Percut Sei Tuan Boby Arianto dan Kepala Desa Sampali M
Ruslan bersama dengan staf melakukan peninjauan lokasi penumpukan sampah yang berada di Perumahan Cemara Hijau Desa Sampali, untuk melihat dari dekat apa penyebab tertumpahnya saluran air di perumahan Cemara Hijau.
Dari hasil peninjauan yang dilakukan pada Sabtu (2/3) sepanjang drainase perumahan Cemara Hijau sepanjang 200 meter tampak sendimen lumpur dan sampah yang menumpuk di paret sudah cukup tinggi akibat lumpur dan sampah masyarakat yang dibuang ke paret tidak dikorek cukup lama.
” Kalau pengorekan paret ini harus dilakukan memakai beko sebab tebalnya sendimen tanah dan sampah yang sudah terendam menjadi satu,dan kita sudah melihatnya kemungkinan kalau paret ini di korek maka air bisa mengalir lagi dengan baik, oleh karena itu kita akan upayakan secepatnya pengorekan ini agar penghuni perumahan Cemara Hijau bisa merasa nyaman dan tidak khawatir kebanjiran,” kata Ruslan dan Boby kepada Eksisnews.com.
Boby mengatakan bahwa saat ini pihaknya sudah memohonkan kepada Dinas Pekerjaan Umum Deli Serdang untuk meminjamkan alat Beko untuk pengorekan paret yang tersumbat sepanjang 200 meter.
“Iya kita sudah memohon dan diharapkan nanti pada Rabu(6/3) alat tersebut bisa datang dan langsung bekerja untuk menghindari terjadinya banjir,sebab dalam beberapa waktu ini cuaca tidak menentu dan bisa saja terjadi hujan cukup deras yang mengakibatkan airnya tidak berjalan,” sebut Boby.
Dikatakannya, sebagai pejabat yang baru di Kecamatan Percut Sei Tuan
yang menangani masalah kebersihan pihaknya berharap masyarakat mahu bekerjasama dengan memberikan informasi kepada kepala Desa ataupun kepada Kasi Kebersihan Kecamatan agar mereka bisa turun kelapangan.
Sementara itu penanggungjawab Cemara Hijau, Novi mengatakan pihaknya memberikan apresiasi kepada pihak Kecamatan Percut Sei Tuan melalui Kasi Kebersihan dan Kepala Desa Sampali atas perhatiannya terhadap keluhan mereka mengenai tersumbatnya aliran di paret sepanjang perumahan Cemara Hijau.
Dikatakan Novi pihaknya sudah lama merasakan soal tersumbatnya saluran paret mereka dan dengan adannya perhatian dari Kepala Desa Sampali yang baru M.Ruslan kini masalah tersebut bisa teratasi dan ini bisa menjadi satu kerjasama yang cukup baik antara pihak perumahan dan desa dalam pelayanan dan pengelolaan sampah di lingkungan Perumahan Cemara Hijau.
(ENC-Duch)
Komentar