oleh

Boydo Panjaitan Pesimis Pemko Medan Bangun Lokasi Pasar Aksara

-BISNIS, MEDAN-157 views

MEDAN, Eksisnews.com – Ketua Komisi C DPRD Kota Medan, Boydo HK Panjaitan merasa pesimis atas rencana besar Pemerintah Kota (Pemko) Medan yang akan membangun kembali di lokasi Pasar Aksara yang sudah lahan kosong pasca kebakaran yang melanda gedung tersebut.

“Sekarang pasar aksara yang paling penting betul nggak  di eksekusi pembangunannya itu yang perlu dikawal benar, karena sampai sekarang kita tahu belum ada, katanya DED sudah dilaksanakan tender, DED untuk kontrak juga belum,” kata politisi PDI Perjuangan ini  kepada wartawan, Selasa (19/3/2019) di ruang komisi C DPRD Kota Medan.

Apalagi, menurut Boydo,  memasuki bulan Maret 2019 seharusnya sduah dapat dilakukan pembangunan, “Pertanyaan kita kapan itu dimulai, apakah ini multi years anggarannya atau anggaran satu tahun, kalau anggaran satu tahun harusnya sudah dimulai , apakah Rp106 miliar itu multi years dua tahun tiga tahun bagimana itu dulu,” tambahnya sembari pertegas status lahan yang diketahui masih kewenangan daerah Kabupaten Deli Serdang.

Artinya, harap Botdo, agar Pemko Medan bukan justru hanya sekedar membangun opini dari rencana pasar aksara itu.

“Jangan hanya giring opini saja bahwa pasar aksara tidak lagi, kalau benar eksekusi saja sesegera mungkin, cepat kejar pembangunan itu, jangan sampai Rp106 miliar itu kembali lagi,” serunya.

Diketahui, awalnya  untuk pasar yang terbakar tersebut, sudah dikeluarkan pemerintah pusat senilai Rp 30 miliar dalam rangka membangun pasar yang lama dari pemerintah, namun realitanya  uang sebesar Rp 30 miliar dikembalikan, disebabkan Pemko Medan tidak memiliki konsep yang riil atas pembangunan pasar itu.

Terpenting, tegas Boydo, agar Pemko Medan realistis dalam rencana membangun itu, supaya dana yang dikucurkan tidak dikembalikan begitu saja ke pemerintah puasat, akibat lainnya rencana lokasi tersebut dibangun ruang terbuka hijau (RTH) akhirnya ditangani pihak lain.(ENC-2)

Komentar

Baca Juga