oleh

Peringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, PLN UID Sumut Gelar Aksi Bersih Sungai

-BISNIS-15 views

EKSISNEWS.COM, Medan – Memperingati Hari Lingkungan Hidup (HLH) Sedunia yang jatuh setiap tanggal 5 Juni, PLN Unit Induk Distribusi (UID) Sumatera Utara melalui program _Green Employee Involvement_menggelar aksi bersih sungai dan olah sampah menjadi barang bernilai di Desa Bandar Klippah, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Rabu (5/6/2024).

Acara yang bertajuk Employee Green Involvement ini dihadiri oleh General Manager PLN Unit Induk Distribusi Sumatera Utara Saleh Siswanto, Kepala Dinas Lingkungan Kabupaten Deli Serdang yang diwakili oleh Kepala Bidang Pengelolaan Limbah B3 dan Non B3 (PSLB3) Erlita Lubis, Kepala Desa Bandar Klippah Suripno SH, MH, Ketua Bank Sampah Induk, Armawati Chaniago, Bumantara Team dan para influencer Kota Medan.

General Manager PLN UID Sumut, Saleh Siswanto dalam sambutannya mengatakan PLN tidak hanya penyedia kelistrikan kepada masyarakat, tetapi PLN juga turut berpartisipasi menjaga kelestarian lingkungan.

“Aksi nyata PLN ini bertujuan mengurangi timbunan sampah yang dapat menurunkan kualitas hidup masyarakat, sekaligus mencegah terjadinya banjir saat musim penghujan,” kata Saleh.

Para volunteer dalam aksi ini terdiri dari gabungan pegawai PLN Kantor Induk dan Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) yang tergabung dalam program Employee Green Involvement, komunitas peduli lingkungan Bumantara, pemerintah Kabupaten Deli Serdang dan para influencer Kota Medan menunjukkan sinergi antara PLN, komunitas peduli lingkungan, dan pemerintah dalam menangani isu lingkungan.

Dalam kegiatan ini, sebanyak 4.260 kg sampah berhasil dikumpulkan oleh para volunteer. Selanjutnya sampah tersebut akan dikirimkan ke Bank Sampah Induk untuk diolah menjadi barang bernilai ekonomi tinggi.

“Nantinya hasil sampah yang terkumpul akan dipilah untuk selanjutnya diolah menjadi barang yang bernilai ekonomi tinggi oleh komunitas Bank Sampah Induk. Hal tersebut untuk menyelesaikan masalah utama yang dirasakan masyarakat yaitu sampah,” pungkas Saleh.

Komunitas peduli lingkungan Bumantara Team, Reza mengucapkan terima kasih kepada PLN UID Sumatera Utara atas aksi yang dilakukan sebagai bentuk dukungan terhadap kebersihan dan kelestarian lingkungan di Sumut.

“Ucapan terima kasih dan apresiasi kepada PLN UID Sumatera Utara yang telah menggagas aksi bersih sungai di Desa Bandar Klippah. Melalui aksi ini diharapkan masyarakat yang ada di Desa ini dapat menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan,” jelas Reza.

Pada kesempatan yang sama, PLN UID Sumut menyerahkan 100 buah peralatan kebersihan sebagai bentuk dukungan dalam mewujudkan lingkungan bersih dan bebas sampah.(ENC-2).

Komentar

Baca Juga